Tuesday, March 26, 2013


Diriku...



Aku lahir di Solo 26 September 1980. Aku menyelesaikan studi akhir di Fakultas Sastra dan Seni Rupa, jurusan Sastra Daerah Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta tahun 2007. Sebagai seorang presenter berita TV lokal di kota Solo, pada tahun 2003 aku tertarik dalam dunia seni khususnya seni suara dan seni peran, diawali dengan bergabung mengikuti dan belajar pada dua komposer Indonesia (Jawa Tengah), Darno Kartawi dan Dedek Wahyudi, hingga berlanjut berperan aktif dalam karya kreatif mereka di beberapa kesempatan. Sebagai seorang penyanyi profesional, aku telah membantu beberapa project dari beberapa komposer kenamaan Indonesia, diantaranya I Wayan Sadra (Suluk Hijau-berkolaborasi dengan Alm WS Rendra), Sujiwo Tejo (Pengakuan Rahwana-Drama Musikal; Bengawan Solo-Tolu One mini album-Arr Viky Sianipar), Slamet Gundono (Wayang Suket), Danis Sugiyanto (keroncong Swastika).

Di tahun 2009 dan 2010, aku terpilih mewakili Indonesia, menyanyikan salah satu lagu keroncong terbaik komposer Indonesia 'Bengawan Solo'-Gesang, bekerjasama dan berkolaborasi dengan musisi-musisi, dan penyanyi dari 11 negara ASEAN Korea, dan 2 tahun berturut-turut dalam perhelatan konser musik se ASEAN Korea- AKTO (ASEAN Korea Traditional Orchestra) di Seoul-Jeju Island-GwangJu. Tahun 2010 aku terpilih menjadi Ikon dan mempromosikan salah satu event International di kota Solo - Solo International Performing Art 2010 (SIPA 2010). DI tahun 2010 pula aku terpilih menjadi salah satu pengisi acara BANDUNG WORLD JAZZ  bersama akordeon band. Di awal tahun 2011 aku mendapat kesempatan menyanyikan salah satu music keroncong “walang kekek-Waljinnah” dalam konser A Masterpiece Of Erwin Gutawa. Aku Saat ini sedang menyelesaikan tahap akhir Album Solo bekerjasama dengan salah satu bassis terbaik Indonesia Bintang Indrianto dan AKORDEON Band. Aku tinggal di Jl Masella II no 87, Kepatihan Kulon, Surakarta 57129, Jawa Tengah-Indonesia.

1 comment:

irene3384 said...

Mbak Sruti,
Boleh minta alamat emailnya? Atau kontak yang bisa dihubungi. Saya sangat tertarik untuk menghadirkan sinden pop di acara pernikahan tradisional. Mungkin ini bisa jadi salah satu trend yang mengangkat budaya Jawa. Nomor saya di 08568855624 atau serenity_wo@yahoo.com. Terima kasih

Salam,
Irene